ads header

Postingan Terbaru

DO’A RASULULLAH YANG DITOLAK


'Amir bin Said dari bapanya berkata bahwa : "Satu hari Rasulullah SAW telah datang dari daerah berbukit. Apabila Rasulullah SAW sampai di masjid Bani Mu'awiyah lalu beliau masuk ke dalam masjid dan menunaikan solat dua rakaat. Maka kami pun turut solat bersama dengan Rasulullah SAW.
Kemudian Rasulullah SAW berdoa dengan doa yang agak panjang kepada Allah SWT : Setelah selesai beliau berdoa maka Rasulullah SAW pun berpaling kepada kami lalu bersabda: "Aku telah memohon kepada Allah SWT tiga perkara, dalam tiga perkara itu hanya dua perkara yang diperkenankan dan satu lagi ditolak.
1.   Aku telah memohon kepada Allah SWT supaya Dia tidak membinasakan umatku dengan musim susah yang berpanjangan. Permohonanku ini diperkenankan oleh Allah SWT.
2.   Aku telah memohon kepada Allah SWT supaya umatku ini jangan dibinasakan dengan bencana tenggelam (seperti banjir besar yang telah melanda umat Nabi Nuh a.s). Permohonanku ini telah diperkenankan oleh Allah SWT.
3.   Aku telah memohon kepada Allah SWT supaya umatku tidak dibinasakan karena perselisihan sesama mereka (peperangan, perselisihan antara sesama Islam). Tetapi permohonanku tidak diperkenankan (telah ditolak).
Apa yang kita lihat hari ini adalah sesama muslim berselisih satu sama lain. Mulai dari fenomena “ulama” yang saling mentahdzir, mudahnya saling mengkafirkan, hingga perselisihan yang dilatarbelakangi oleh politik praktis yang menimbulkan perpecahan. Hari ini sesama muslim bertikai, sedangkan orang kafir menepuk tangan dari belakang.

Bukankah Allah telah mempersaudarakan kita dengan ikatan keimanan? Bukankah Rasulullah SAW pernah bersabda: “Cukuplah seorang muslim dikatakan buruk jika dia menghina saudaranya yang muslim. Setiap muslim atas muslim lainnya haram darahnya, hartanya dan kehormatannya.” HR. Muslim

[red/tanwir]

No comments